IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN PPKN DALAM MENGEMBANGKAN MINAT BELAJAR SISWA SEKOLAH DASAR
DOI:
https://doi.org/10.56721/shr.v1i1.88Keywords:
Mengembangkan Minat Belajar Siswa, PPKnAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) dalam mengembangkan minat belajar siswa Sekolah Dasar. Metode penelitian menggunakan deskriptif kualitatif dengan desain fenomenalogi. Subyek penelitian adalah guru dan siswa. Analisis data menggunakan Miles dan Huberman, yaitu pengumpulan data, reduksi data, display data dan kesimpulan atau verifikasi. Pertama, PPKn adalah salah satu mata pelajaran yang penting di Sekolah Dasar (SD). Kedua, permasalahan dalam pembelajaran PPKn di Sekolah Dasar (SD), di antaranya; Pembelajaran PPKn dianggap sangat membosankan dan sangat sulit, karena pada umumnya tingkat minat para siswa untuk membaca sangat rendah, selain itu juga karena pendidik dalam penyajian materi PPKn, hanya menggunakan buku teks dan metode ceramah serta evaluasi terlalu menekan pada aspek kognitif. Ketiga, solusinya, pendidik harus menggunakan, RPP, metode dan model pembelajaran yang bervariatif, sehingga siswa merasa nyaman dan menganggap pembelajaran PPKn adalah pelajaran yang sangat menyenangkan
